• Redaksi
  • Kode Etik
  • Pedoman Media Siber
  • Privacy Policy
Minggu, November 23, 2025
Kabariku
Advertisement
  • Home
  • News
    • Daerah
    • Nasional
    • Internasional
  • Catatan Komisaris
  • Kabar Istana
  • Kabar Kabinet
  • Dwi Warna
  • Hukum
  • Politik
  • Seni Budaya
  • Opini
  • Lainnya
    • Artikel
    • Kabar Peristiwa
    • Pendidikan
    • Teknologi
    • Ekonomi
    • Kesehatan
    • Olahraga
    • Hiburan
    • Pariwisata
    • Bisnis
    • Profile
    • Pembangunan
Tidak ada hasil
View All Result
Kabariku
  • Home
  • News
    • Daerah
    • Nasional
    • Internasional
  • Catatan Komisaris
  • Kabar Istana
  • Kabar Kabinet
  • Dwi Warna
  • Hukum
  • Politik
  • Seni Budaya
  • Opini
  • Lainnya
    • Artikel
    • Kabar Peristiwa
    • Pendidikan
    • Teknologi
    • Ekonomi
    • Kesehatan
    • Olahraga
    • Hiburan
    • Pariwisata
    • Bisnis
    • Profile
    • Pembangunan
Tidak ada hasil
View All Result
Kabariku
Tidak ada hasil
View All Result
  • Home
  • News
  • Dwi Warna
  • Kabar Peristiwa
  • Hukum
  • Kabar Istana
  • Politik
  • Profile
  • Opini
  • Olahraga
  • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Kesehatan
  • Seni Budaya
  • Pariwisata
  • Hiburan
  • Teknologi
Home Dwi Warna

KPK Gandeng Angklung Perempuan Indonesia, Gaungkan Antikorupsi Lewat Seni

Tresyana Bulan oleh Tresyana Bulan
30 April 2025
di Dwi Warna
A A
0
Pagelaran Seni Musik Angklung dan Bimbingan Teknis Perempuan Antikorupsi bertema "Melalui Kesenian Angklung, Gelorakan Upaya Pemberantasan Korupsi di Indonesia"

Pagelaran Seni Musik Angklung dan Bimbingan Teknis Perempuan Antikorupsi bertema "Melalui Kesenian Angklung, Gelorakan Upaya Pemberantasan Korupsi di Indonesia". (dok KPK)

ShareSendShare ShareShare

Jakarta, Kabariku – Nada-nada riang dari puluhan bilah angklung menggema memenuhi teras Gedung Pusat Edukasi Antikorupsi Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Jakarta, Selasa (29/04/2025).

Irama harmonis yang dibawakan oleh komunitas Angklung Perempuan Indonesia (API), berkolaborasi dengan legenda musik Tanah Air H. Rhoma Irama, menghadirkan semangat baru dalam perjuangan memberantas korupsi.

Advertisement. Scroll to continue reading.

Para anggota komunitas yang telah berusia di atas 60 tahun ini, menyatukan semangat integritas melalui musik, mengajak masyarakat untuk bersama-sama membangun Indonesia yang bersih dari korupsi.

RelatedPosts

KPK Telaah Putusan MK Soal Larangan Anggota Polri Aktif Menduduki Jabatan Sipil

KPK Umumkan Hasil Seleksi Administrasi, Berikut Daftar Lolos dari Direktur Penyelidikan hingga Kabiro Hukum

KPK Geledah Kantor Gubernur Riau: Dua Pejabat Diperiksa, Dokumen Anggaran Disita

Penampilan spesial tersebut menjadi bagian dari rangkaian kegiatan Pagelaran Seni Musik Angklung dan Bimbingan Teknis Perempuan Antikorupsi bertema “Melalui Kesenian Angklung, Gelorakan Upaya Pemberantasan Korupsi di Indonesia”, yang digagas oleh Direktorat Peran Serta Masyarakat KPK.

Wakil Ketua KPK, Ibnu Basuki Widodo, menegaskan bahwa seni merupakan media yang efektif dalam mendorong pencegahan korupsi.

Menurutnya, seni mampu menyampaikan pesan moral secara halus, membangun kesadaran kolektif, serta menumbuhkan nilai kejujuran, integritas, dan keberanian melawan ketidakadilan.

“Melalui kesenian, pesan-pesan kebaikan bisa lebih mudah diterima. Angklung, dengan kedisiplinan dan kekompakannya, merupakan simbol nyata bagaimana kita harus bertindak dalam pemberantasan korupsi,” ujar Ibnu.

Ibnu menambahkan bahwa pemberantasan korupsi bukan hanya tanggung jawab aparat penegak hukum, tetapi juga membutuhkan peran aktif seluruh elemen masyarakat, termasuk komunitas seni seperti API.

Ia menekankan pentingnya integritas sebagai keselarasan antara ucapan dan tindakan.

Baca Juga  Pejabat Pamer Hidup Hedonis, Wapres: Menggerus Kepercayaan Publik Terhadap Pemerintah

“Dalam survei yang dilakukan Komisi Pemberantasan Korupsi pada tahun 2018, sebanyak 78% responden menyatakan bahwa korupsi adalah hal yang biasa terjadi. Melihat kenyataan itu, kita harus mulai mengikis pandangan tersebut. Korupsi bukanlah budaya,” ucap Ibnu.

“Yang harus kita budayakan adalah budaya antikorupsi. Dan API, saya harap bisa menyisipkan pesan-pesan antikorupsi dalam setiap penampilan, misalnya melalui penyampaian antikorupsi singkat di sela-sela pergantian lagu, dalam durasi sekitar lima menit,” imbuhnya.

Pemberantasan Korupsi Tak Mengenal Usia

Deputi Bidang Pendidikan dan Peran Serta Masyarakat KPK, Wawan Wardiana, menyampaikan apresiasinya atas semangat para anggota komunitas API.

Ia menyoroti bahwa meskipun mereka berusia 60 hingga 83 tahun, semangat dan energi mereka dalam belajar nilai-nilai antikorupsi justru melebihi generasi yang lebih muda.

“Ini bukti bahwa perjuangan memberantas korupsi tidak mengenal usia,” kata Wawan.

Ia juga menekankan bahwa peran seorang ibu sangat strategis dalam menanamkan nilai antikorupsi karena kedekatan emosional mereka dengan keluarga.

“Semua orang bisa berkontribusi dalam memberantas korupsi dengan cara apa saja. Minimal, pulang dari sini, Ibu sebagai nenek, sebagai orang tua, bisa memberikan petuah-petuah yang berisi nilai-nilai antikorupsi. Perilaku-perilaku apa yang harus dihindari, apalagi sudah mendapat bimbingan teknis mengenai antikorupsi,” jelas Wawan.

Sementara itu, musisi legendaris H. Rhoma Irama turut memeriahkan pagelaran seni dengan lagu-lagu bertema sosial seperti Indonesia, Keramat, Judi, dan Mirasantika.

Ia mengajak masyarakat untuk memahami pentingnya moralitas dalam kehidupan sehari-hari.

“Setiap kejahatan harus terus dikumandangkan pencegahannya. Jadi sikap KPK untuk mengadakan pendidikan, pencegahan, dan penindakan itu satu konstruksi yang baik sekali, meminimalisir penindakan korupsi di Indonesia. Kita semua berharap, kita doakan agar para pejabat Indonesia khususnya, dan semua orang-orang, takut untuk melakukan korupsi. Kita doakan agar mereka semua tidak suka kepada rompi oranye,” tegas Rhoma.

Angklung Simbol Kebersamaan dan Keharmonisan

Ketua Angklung Perempuan Indonesia, Effy Kuswita, menyampaikan rasa bangganya bisa bersinergi dengan KPK dalam gerakan antikorupsi.

Baca Juga  KPK Gelar Aksi Nasional Pencegahan Korupsi Hari Ini Rabu (26/8)

“Bagi kami, angklung bukan sekadar alat musik. Ini adalah simbol kebersamaan dan keharmonisan. Sama seperti membangun negeri ini, setiap orang punya peran penting, dan semuanya harus bergerak dalam satu irama: irama kejujuran, irama integritas,” tuturnya.

Setelah memukau penonton dalam Pagelaran Seni Musik Angklung, sekitar 100 anggota API melanjutkan semangat mereka dengan mengikuti Bimbingan Teknis (Bimtek) Perempuan Antikorupsi.

Kegiatan ini menjadi ruang belajar yang bermakna untuk menggali peran strategis perempuan dalam membangun budaya antikorupsi—baik di lingkup keluarga, komunitas, hingga masyarakat luas.

Hadir dalam kegiatan ini antara lain Ketua Dewan Pengawas KPK Gusrizal; anggota Dewan Pengawas KPK Benny Jozua Mamoto, Chisca Mirawati, dan Sumpeno; Direktur Peran Serta Masyarakat KPK Kumbul Kusdwidjanto Sudjadi; Direktur Sosialisasi dan Kampanye Antikorupsi KPK Amir Arief; Direktur Jejaring Pendidikan pada Kedeputian Pendidikan dan Peran Serta Masyarakat KPK Dian Novianti; serta Kepala Biro Humas KPK Yuyuk Andriati Iskak.*K.101

Jangan lupa, Ikuti Update Berita menarik dari kabariku.com dan klik follow akun Google News Kabariku dan Channel WhatsApp Kabariku.com

Tags: #MerahPutihTegakBerdiriAngklung Perempuan IndonesiaAntikorupsi Lewat SeniKomisi Pemberantasan Korupsi
ShareSendShareSharePinTweet
ADVERTISEMENT
Post Sebelumnya

Pemerintah Perkuat Tata Kelola BUMN Lewat Evaluasi Komprehensif

Post Selanjutnya

Penyidik Kejagung Rekonstruksi Kasus Gratifikasi dan Perintangan Penanganan Perkara di PN Jakarta Pusat

RelatedPosts

Ruang Tunggu Gedung Merah Putih KPK

KPK Telaah Putusan MK Soal Larangan Anggota Polri Aktif Menduduki Jabatan Sipil

16 November 2025

KPK Umumkan Hasil Seleksi Administrasi, Berikut Daftar Lolos dari Direktur Penyelidikan hingga Kabiro Hukum

12 November 2025

KPK Geledah Kantor Gubernur Riau: Dua Pejabat Diperiksa, Dokumen Anggaran Disita

11 November 2025
Kereta Whoosh/KCIC

KPK Selidiki Dugaan Tanah Negara Dijual Kembali untuk Proyek Kereta Cepat Whoosh

11 November 2025
KPK tetapkan lima Tersangka kasus suap Dana PEN dan Proyek Pemkab Situbondo

KPK Tahan Lima Tersangka Praktik ‘Ijon Proyek’ Dana PEN dan PBJ Situbondo: Kerugian Capai Rp4,21 Miliar

10 November 2025
Direktur Penyidikan KPK, Asep Guntur Rahayu didampingi Jubir Budi Prasetyo dalam konferensi pers penetapatn Tersangka korupsi dan gratifikasi Pemkab Ponorogo di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta, pada Minggu (9/11/2025) dini hari

KPK Ungkap Tiga Klaster Korupsi di Ponorogo, Bupati Sugiri Sancoko Resmi Ditetapkan Tersangka

9 November 2025
Post Selanjutnya

Penyidik Kejagung Rekonstruksi Kasus Gratifikasi dan Perintangan Penanganan Perkara di PN Jakarta Pusat

Prosesi wisuda purnabakti Ketua Pengadilan Tinggi Yogyakarta, Setyawan Hartono, S.H., M.H

Ketua Mahkamah Agung Pimpin Wisuda Purnabakti Ketua Pengadilan Tinggi Yogyakarta

Discussion about this post

KabarTerbaru

Pengalaman Saya, Lala Zhulaeha, Mengajar di SMA Terbuka Caringin

23 November 2025

Koalisi Masyarakat Sipil Desak Presiden Prabowo Terbitkan Perppu Tunda KUHAP Baru

23 November 2025
Menteri Imipas Agus Andrianto (kanan) dan Sekjen Imipas Asep Kurnia (kiri) memberikan paparan dalam Uji Publik Keterbukaan Informasi di Jakarta pada (20/11)

Kemenimipas Perkuat Sistem Data Terpadu, Dorong Transparansi dan Keterbukaan Informasi Publik

23 November 2025
LAAGI meminta Gubernur Sumsel meninjau ulang kebijakan pengisian Solar yang dinilai memicu antrean panjang dan menyulitkan masyarakat di Palembang dan sekitarnya

LAAGI Minta Gubernur Sumsel Tinjau Ulang Kebijakan Pengisian Solar

22 November 2025

Pemkab Garut dan Bulog Gelar Rakor Penyaluran Bantuan Pangan dan BLTS Kesra

22 November 2025

Wi-Fi 5G 100 Mbps Cuma Rp 100 Ribu! Ini Cara Daftar Internet Rakyat yang Lagi Diburu Warga

21 November 2025

Dagangan Bekas, Status Ilegal: Menkeu Purbaya Tolak ‘Jalan Damai’ Pajak Thrifting

21 November 2025

Wapres Gibran Melaksanakan Penugasan Presiden Prabowo Hadiri KTT G20 di Johannesburg

21 November 2025

Sandri Dorong Reformasi Polri Menyentuh Ranah Struktural dan Organisatoris

21 November 2025

Kabar Terpopuler

  • FDTOI gelar demo besar-besaran ojol 20 November dengan lima tuntutan regulasi.(Foto:Ist)

    Demo Besar-Besaran Ojol dan Kurol 20 November, FDTOI Sampaikan Empat Tuntutan Utama

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Mengenal Tujuh  Anak Try Sutrisno: Dari Jenderal, Dosen, hingga Psikolog di Amerika Serikat

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Tanah, Laut, dan Negara yang Tersesat: Menegakkan Dialektika Petani dan Nelayan di Tengah Kontradiksi Kebijakan Agraria

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Senator Agustinus Kambuaya Desak Kemendagri Terbitkan Perda Pajak Papua Barat Daya

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Putusan MK Soal Polisi di Jabatan Sipil, FHUI: Perlu Diselaraskan dengan Regulasi Lain

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • DPR Resmi Sahkan UU KUHAP Baru, Puan Maharani: Mulai Berlaku 2 Januari 2026

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Jarang Terungkap, Inilah Orang Tua dan Tiga Saudara Kandung Menlu Sugiono Beserta Pekerjaannya

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
Kabariku

Kabariku adalah media online yang menyajikan berita-berita dan informasi yang beragam serta mendalam. Kabariku hadir memberi manfaat lebih

Kabariku.com Terverifikasi Faktual Dewan Pers dan telah mendapatkan Sertifikat dengan nomor: 1400/DP-Verifikasi/K/VIII/2025

Kabariku

SOROTMERAHPUTIH.COM BERITAGEOTHERMAL.COM

  • Redaksi
  • Kode Etik
  • Pedoman Media Siber
  • Privacy Policy

© 2025 Kabariku.com

Tidak ada hasil
View All Result
  • Home
  • News
    • Daerah
    • Nasional
    • Internasional
  • Catatan Komisaris
  • Kabar Istana
  • Kabar Kabinet
  • Dwi Warna
  • Hukum
  • Politik
  • Seni Budaya
  • Opini
  • Lainnya
    • Artikel
    • Kabar Peristiwa
    • Pendidikan
    • Teknologi
    • Ekonomi
    • Kesehatan
    • Olahraga
    • Hiburan
    • Pariwisata
    • Bisnis
    • Profile
    • Pembangunan

© 2025 Kabariku.com