Jakarta, Kabariku- Mengharukan, kedatangan Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep dan rombongan, disambut Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto dengan penampilan drumband Garuda Yaksa.
Drumband Garuda Yaksa adalah kelompok drumband binaan Prabowo Subianto langsung.
Yang membuat Kaesang dan jajaran pimpinan PSI terharu, drumband tersebut ternyata melantunkan lagu Mars PSI.
“Jujur kami tadi teman-teman dari PSI sangat terharu karena mars PSI didengungkan di depan rumahnya bapak, Terima kasih pak sekali lagi,” kata Kaesang di kediaman Prabowo Subianto di Kertanegara IV, Jakarta Selatan.
Tak kalah menarik perhatian, Kaesang pun datang ke kediaman Prabowo dengan mengenakan kaos bergambar Prabowo Subianto.
Menurutnya, ia memang ngafans kepada Prabowo. Bahkan kaos hitam bergambar Prabowo tersebut kerap dikenakan, termasuk ketika berbulan madu bersama istrinya, Erina Gudono.
.
“Saya ngefans sama beliau (Prabowo Subianto),” jelas Kaesang.
Kaesang dan rombongan PSI lainnya tiba di kediaman Prabowo Kamis 12 Oktober 2023 sekitar pukul 17.00 WIB.
Ketika ditanya tujuan kunjungan ke Prabowo, Kaesang mengatakan silaturahmi. Kaesang pun tak menjawab ketika ditanya soal arah dukungan PSI di Pilpres 2024.
“Pokoknya jawabannya sabar, itu kan rahasia,” katanya.
Sementara Ptabowo Subianto mengungkapkan isi pembicaraan antara dirinya dengan Kaesang.
Bakal calon presiden dari Koalisi Indonesia Maju (KIM) itu mengatakan, ia dan Kaesang bertukar pikiran tentang situasi kebangsaan.
Pabowo mengaku, ia dan Kaesang memiliki banyak kesamaan di antaranya menginginkan situasi politik dan demokrasi yang menjunjung tinggi persatuan dengan penuh kesejukan.
“Kalau pun ada perbedaan, itu hal yang biasa dalam demokrasi,” katanya.***
Red/K-102
Jangan lupa, Ikuti Update Berita menarik dari kabariku.com dan klik follow akun Google News Kabariku dan Channel WhatsApp Kabariku.com
Discussion about this post