Jakarta, Kabariku – DKI Jakarta terpilih, Pramono Anung, dan Bupati Kediri terpilih, Hanindhito Himawan Pramana, menjadi perbincangan hangat. Pasalnya, ayah dan anak ini dilantik bersamaan sebagai kepala daerah pada Kamis (20/2) oleh Presiden RI, Prabowo Subianto.
Mas Pram, sapaan akrab Pramono Anung, resmi menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta bersama pasangannya, Rano Karno. Sementara itu, putra sulungnya, Hanindhito Himawan Pramana, atau akrab disapa Mas Dhito, kembali dilantik sebagai Bupati Kediri untuk periode kedua setelah sebelumnya menjabat pada 2021-2025.
Tak pelak, pelantikan kepala daerah ini menjadi catatan sejarah tersendiri bagi Pramono. Mantan Sekretaris Kabinet itu pun mengabadikan kebahagiaan tersebut dalam sebuah unggahan penuh emosional di akun Instagram pribadinya, @pramonoanungw.
Dalam unggahan tersebut, Pramono membagikan foto bersama putranya, lengkap dengan istri masing-masing. Pramono dan Dhito tampak gagah dalam seragam jas putih resmi, sementara Endang Nugrahani (istri Pramono) dan Eriani Anissa (istri Dhito) tampil anggun dalam kebaya.
Berikut kutipan unggahan Pramono:
“Mengantarkanmu dari masih menggunakan seragam sekolah hingga sekarang seragam kembaran dengan bapaknya.
Ini sudah periode kedua @dhitopramono memimpin Kediri dan akan menjadi periode pertama saya memimpin Jakarta. InshaAllah amanah untuk kepentingan masyarakat.
Bismillah…”
Perjalanan Pramono Anung Menuju Kursi Gubernur DKI
Pramono Anung maju dalam Pilkada DKI Jakarta 2024 berpasangan dengan Rano Karno. Pasangan ini diusung oleh PDI Perjuangan dan Partai Hanura.
Dalam pemilihan, pasangan Pramono Anung-Rano Karno meraih kemenangan dengan perolehan 2.183.239 suara dari total 4.714.393 suara sah. Mereka unggul atas dua pasangan lainnya, yaitu Ridwan Kamil-Suswono yang memperoleh 1.718.160 suara dan Dharma Pongrekun-Kun Wardana dengan 459.230 suara.
Pramono bersyukur bahwa kedua rivalnya tidak mengajukan gugatan ke Mahkamah Konstitusi. Menurutnya, hal ini membuka peluang untuk berkolaborasi dalam membangun Jakarta.
Dalam unggahan lainnya, Pramono menegaskan visi dan misinya:
“Telah banyak pengalaman yang saya lewati, hingga menjadi Sekretaris Kabinet untuk memastikan kebijakan negeri berjalan mulus. Kini, pengalaman itu saya bawa untuk satu tujuan: #JakartaMenyala!
Siapkah kita bikin Jakarta lebih aman, nyaman, dan yang terpenting, menyala?💡”
Profil Hanindhito Himawan Pramana
Hanindhito Himawan Pramana, atau Mas Dhito, lahir di Yogyakarta pada 31 Juli 1992. Ia adalah anak pertama dari Pramono Anung, dengan saudara kandung bernama Hanifa Fadhila Pramono.
Dalam Pilkada Kediri 2024, Mas Dhito berpasangan dengan Dewi Mariya Ulfa dan diusung oleh koalisi besar yang terdiri dari PDI Perjuangan, Gerindra, Golkar, PAN, Demokrat, dan PKS. Mereka berhadapan dengan pasangan Deny Widyanarko-Mudawamah yang diusung oleh Partai NasDem dan PKB.
Dalam hasil akhir perhitungan suara, pasangan Hanindhito Himawan Pramana-Dewi Mariya Ulfa (nomor urut 02) unggul dengan 489.900 suara, mengalahkan Deny Widyanarko-Mudawamah yang memperoleh 376.770 suara.
Momen pelantikan ini tidak hanya menjadi kebanggaan bagi keluarga Pramono Anung, tetapi juga menorehkan sejarah dalam dunia politik Indonesia.***
Jangan lupa, Ikuti Update Berita menarik dari kabariku.com dan klik follow akun Google News Kabariku dan Channel WhatsApp Kabariku.com
Discussion about this post