Garut, Kabariku- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Garut melaksanakan Roadshow atau Safarai Demokrasi ke setiap partai politik dalam rangka sosialisasi pencalonan Bupati dan Wakil Bupati pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) tahun 2024.
Ketua KPU Garut, Dian Hasanudin didampingi Divisi Teknis Penyelenggaraan KPU Garut Dedi Rosadi di hari pertama mengunjungi DPC PDI Perjuangan Kabupaten Garut pada Selasa, (16/07/2024) pagi.
Ketua KPU Kabupaten Garut, Dian Hasanudin menjelaskan, pihaknya melaksanakan silaturahmi ke sembilan partai yang memiliki kursi parlemen di DPRD Kabupaten Garut dan mengikuti kontestasi Pilkada Garut.

“Dalam rangka mensosialisasikan PKPU Nomor 8 Tahun 2024 tentang Pilkada pemilihan pencalonan Gubernur/Wakil Gubernur, Bupati/Wakil Bupati, dan Walikota/Wakil Walikota, kami berharap semua pihak memiliki kesiapan yang sama dalam mempersiapkan diri menghadapi proses Pilkada di tahun 2024,” ujar Dian Hasanudin.
Dian mengatakan, KPU Garut senantiasa melakukan evaluasi berkenaan dengan aturan-aturan dan teknis penyelenggaraan, sehingga informasi tersebut bisa tersampaikan dengan baik kepada peserta Pilkada.
“Hari ini, kami melaksanakan Safari Demokrasi agar semua pihak dapat mengetahui informasi secara maksimal,” lanjutnya.
Dian menuturkan, terdapat perubahan teknis terkait pencalonan, salah satunya adalah putusan MA mengenai batas usia: 30 tahun untuk calon Gubernur dan Wakil Gubernur, serta 25 tahun untuk calon Bupati/Walikota, dihitung sejak pelantikan, bukan sejak pendaftaran.
Kedua, visi misi calon harus disusun sesuai dengan rencana RPJMP daerah, sebagaimana tercantum dalam Pasal 13 PKPU.
“Kami berharap informasi ini dapat tersampaikan dengan baik sehingga tidak ada bakal calon yang tidak memenuhi syarat pada saat pendaftaran. Kami, baik KPU maupun Bawaslu, juga berharap memiliki persiapan yang serupa dalam melaksanakan pemilihan di tahun 2024,” terangnya.
“Kami mengajak semua pihak, baik peserta maupun masyarakat, untuk memiliki kesiapan yang sama dalam menghadapi proses pemilihan tahun 2024 ini,” tambah Dian.
Sementara itu, Divisi Teknis Penyelenggaraan KPU Garut Dedi Rosadi menjelaskan jadwal Safari atau Roadshow Demokrasi ini akan dilaksanakan sampai Kamis (18/07/2024).
“Jadwal sosialisasi hari pertama kami, KPU Garut telah mengunjungi DPC PDIP, selanjutnya hari ini Rabu (17/07/2024) kunjungan kami ke DPD PAN, DPD PKS, PKB, dan DPD Golkar,” ujar Dian.
Untuk jadwal Kamis (18/07/2024) lanjut Dian, kunjungan akan dilaksanakan ke DPD Partai Gerindra, DPC PPP, selanjutnya ke Partai Demokrat dan Partai Nasdem.
“Kami memastikan dengan sosialisasi ini pelaksanaan setiap tahapan Pilkada sampai nanti Pilkada terlaksana secara demokratis, berkualitas, dan berkepastian hukum,” pungkasnya.***
Red/K.101
Jangan lupa, Ikuti Update Berita menarik dari kabariku.com dan klik follow akun Google News Kabariku dan Channel WhatsApp Kabariku.com
Discussion about this post