• Redaksi
  • Kode Etik
  • Pedoman Media Siber
  • Privacy Policy
Sabtu, Januari 24, 2026
Kabariku
Advertisement
  • Home
  • News
    • Nasional
    • Internasional
  • Catatan Komisaris
  • Kabar Istana
  • Kabar Kabinet
  • Kabar Daerah
  • Dwi Warna
  • Hukum
  • Politik
  • Lainnya
    • Opini
    • Artikel
    • Seni Budaya
    • Kabar Peristiwa
    • Pendidikan
    • Teknologi
    • Ekonomi
    • Kesehatan
    • Olahraga
    • Hiburan
    • Pariwisata
    • Bisnis
    • Profile
    • Pembangunan
Tidak ada hasil
View All Result
Kabariku
  • Home
  • News
    • Nasional
    • Internasional
  • Catatan Komisaris
  • Kabar Istana
  • Kabar Kabinet
  • Kabar Daerah
  • Dwi Warna
  • Hukum
  • Politik
  • Lainnya
    • Opini
    • Artikel
    • Seni Budaya
    • Kabar Peristiwa
    • Pendidikan
    • Teknologi
    • Ekonomi
    • Kesehatan
    • Olahraga
    • Hiburan
    • Pariwisata
    • Bisnis
    • Profile
    • Pembangunan
Tidak ada hasil
View All Result
Kabariku
Tidak ada hasil
View All Result
  • Home
  • News
  • Dwi Warna
  • Kabar Peristiwa
  • Hukum
  • Kabar Istana
  • Politik
  • Profile
  • Opini
  • Olahraga
  • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Kesehatan
  • Seni Budaya
  • Pariwisata
  • Hiburan
  • Teknologi
Home Kabar Pemilu

Rakernas 2022, Surya Paloh Umumkan Tiga Kandidat Capres 2024 Diluar Partai Nasdem

Redaksi oleh Redaksi
17 Juni 2022
di Kabar Pemilu, Politik
A A
0
ShareSendShare ShareShare

JAKARTA, Kabariku- Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Partai NasDem 2022 berakhir dan menghasilkan tiga kandidat Calon Presiden (Capres) 2024.

Tiga nama kandidat tersebut diumumkan Ketua Umum (Ketum) Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai NasDem Drs. Surya Paloh pada penutupan Rakernas di Rakernas Nasdem, JCC Senayan, Jakarta, Jumat (17/6/2022) malam.

Advertisement. Scroll to continue reading.

“Maka saya akan bacakan penetapan rekomendasi nama-nama bakal calon presiden RI pada pemilu 2024. Pertama, Anies Rasyid Baswedan. Kedua, Muhammad Andika Perkasa. Ketiga, Ganjar Pranowo,” kata Ketua Umum Partai NasDem, Surya Paloh.

RelatedPosts

SIAGA 98: Pilkada Langsung dan Melalui DPRD Sama-sama Demokratis dan Konstitusional

Tarik-Ulur Sistem Pemilihan, PDI Perjuangan Tegaskan Dukung Pilkada Langsung

Kajian Online Minta Maaf dan Hapus Konten soal SBY, Andi Arief: Demokrat Tunggu Akun Lain

Pengumuman tiga nama yang akan mengisi bakal Capres di 2024, kata Paloh, tiga nama yang terpilih tersebut, merupakan pilihan terbaik dari para kader NasDem.

“Tiga nama ini adalah pilihan saudara-saudara, pilihan rakernas, saya harus mengingatkan tidak ada yang kurang satu sama lain diantara tiga, tidak ada yang kurang, nilainya sama di mata saya sebagai ketua umum DPP,” jelasnya.

Surya Paloh menyebut, tidak membedakan antar ketiga bakal capres tersebut. Menurutnya, kualifikasi ketiganya sama bagus. Paloh menjunjung tinggi hasil keputusan rakernas pada malam ini.

“Kita telah menetapkan tiga kandidat bakal capres RI pada pemilu 2024 mendatang. Dari tiga nama tadi, kursi presiden hanya ada 1. kursi hanya 1, seandainya kursi presiden ada 2 ketum tidak perlu memikirkan apa-apa lagi, UU memilih juga 1,” bebernya.

“Insya Allah kita akan tetapkan satu, waktu dan tempatnya kita cari hari baik. bulan baik. bagi kita tidak ada satu pun hal yang amat membuat kita terdesak. karena apa, saya nyatakan apapun keputusan kita, kita ingin mencalonkan yang terbaik untuk kepentingan bangsa ini,” sambungnya

Baca Juga  Partai NasDem akan Ikuti Proses Hukum Soal Penetapan Tersangka Johnny G Plate

Sementara itu, Ketua DPP Partai NasDem Willy Aditya, S.Fil., M.T., mengungkapkan salah satu hasil Rakernas adalah memutuskan bahwa tidak ada sosok internal yang akan diusung untuk maju pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

“NasDem kali ini tidak mengusungkan calon internal. Tiga-tiganya kader terbaik Republik Indonesia,” tutur Willy.

Menurut Willy, sejauh ini memang Partai NasDem telah mengantongi tiga nama untuk diusung maju Pilpres 2024. Lebih lanjut, arah koalisi pun akan mengikuti figur yang dijagokan tersebut.

“Itu keniscayaan, NasDem tidak bisa mengusung capres sendiri, NasDem baru memiliki separuh tiket, NasDem belum memiliki boarding pass. Maka kemudian kami akan berdialog, kami akan ta’aruf, kami akan bangun kesepahaman dengan partai-partai lain dengan tiga nama ini, siapa yang kira-kira mereka akan cocok. Atas dasar itulah kemudian koalisi dibangun,” jelasnya.

Berikut tiga nama dengan perolehan rekomendasi terbanyak:

  1. Anies Baswedan
    Gubernur DKI Anies Baswedan mendapat rekomendasi dari 32 DPW NasDem, kecuali DPW NasDem Papua Barat dan DPW NasDem Kalimantan Timur.
  2. Ganjar Pranowo
    Gubernur Jateng Ganjar Pranowo mendapat rekomendasi dari 29 DPW NasDem, kecuali DPW NasDem Kalimantan Timur, DPW NasDem Banten, DPW NasDem Kalimantan Selatan, DPW NasDem Maluku Utara, dan DPW NasDem DKI Jakarta.
  3. Andika Perkasa
    Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa mendapat rekomendasi dari 13 DPW NasDem.

Keseluruhan Capres yang diusulkan DPW NasDem:

  1. DPW Nasdem Papua: Ganjar Pranowo, Anies Baswedan, Ridwan Kamil, Mathius Awoitauw
  2. DPW Nasdem Sulawesi Tengah: Lestari Moerdijat, Anies Baswedan, Ganjar Pranowo
  3. DPW Nasdem Nusa Tenggara Timur: Ganjar Pranowo, Anies Baswedan, Dudung Abdurachman, Viktor Laiskodat
  4. DPW Nasdem Sumatera Utara: Siswono Yudo Husodo, Anies Baswedan, Ganjar Pranowo, Andika Perkasa, Erick Thohir
  5. DPW Nasdem Kalimantan Barat: Anies Baswedan, Ganjar Pranowo, Khofifah Indar Parawansa
  6. DPW Nasdem Sulawesi Tenggara: Anies Baswedan, Ganjar Pranowo, Rachmat Gobel, Prananda Surya Paloh, Syahrul Yasin Limpo
  7. DPW Nasdem Sumatera Selatan: Anies Baswedan, Ganjar Pranowo, Herman Deru, Erick Thohir, Rachmat Gobel
  8. DPW Nasdem Papua Barat: Ganjar Pranowo, Syahrul Yasin Limpo, Prananda Surya Paloh, Mathius Awoitauw
  9. DPW Nasdem Jawa Timur: Anies Baswedan, Ganjar Pranowo, Andika Perkasa, Khofifah Indar Parawansa, Rachmat Gobel
  10. DPW Nasdem Kalimantan Timur: Prananda Surya Paloh, Isran Noor
  11. DPW Nasdem Nusa Tenggara Barat: Tuan Guru Bajang, Anies Baswedan, Ganjar Pranowo
  12. DPW Nasdem Kepulauan Riau: Anies Baswedan, Ganjar Pranowo, Ahmad Sahroni, Lestari Moerdijat, Erick Thohir
  13. DPW Nasdem Maluku: Anies Baswedan, Ganjar Pranowo, Erick Thohir, Rachmat Gobel, Syahrul Yasin Limpo
  14. DPW Nasdem Daerah Istimewa Yogyakarta: Andika Perkasa, Anies Baswedan, Ganjar Pranowo, Rachmat Gobel
  15. DPW Nasdem Sulawesi Selatan: Ahmad Ali, Syahrul Yasin Limpo, Anies Baswedan, Ganjar Pranowo, Rachmat Gobel
  16. DPW Nasdem Banten: Anies Baswedan, Erick Thohir, Sandiaga Uno, Andika Perkasa, Wahidin Halim
  17. DPW Nasdem Jawa Tengah: Ganjar Pranowo, Andika Perkasa, Anies Baswedan, Erick Thohir, Lestari Moerdijat
  18. DPW Nasdem Gorontalo: Anies Baswedan, Ganjar Pranowo, Rachmat Gobel, Erick Thohir, Andika Perkasa
  19. DPW Nasdem Aceh: Anies Baswedan, Ganjar Pranowo, Rachmat Gobel, Erick Thohir, Sofyan Kalio
  20. DPW Nasdem Kalimantan Utara: Anies Baswedan, Syahrul Yasin Limpo, Ganjar Pranowo, Erick Thohir, Khofifah Indar Parawansa
  21. DPW Nasdem Sumatera Barat: Anies Baswedan, Ganjar Pranowo, Erick Thohir, Ridwan Kamil, Ahmad Sahroni
  22. DPW Nasdem Kalimantan Tengah: Surya Paloh, Anies Baswedan, Ganjar Pranowo, Ridwan Kamil, Andika Perkasa
  23. DPW Nasdem Lampung: Anies Baswedan, Ganjar Pranowo, Erick Thohir, Lestari Moerdijat, Rachmat Gobel
  24. DPW Nasdem Kalimantan Selatan: Anies Baswedan, Khofifah Indar Parawansa, Andika Perkasa
  25. DPW Nasdem Jambi: Anies Baswedan, Rachmat Gobel, Syarif Fasha, Ganjar Pranowo, Erick Thohir
  26. DPW Nasdem Sulawesi Barat: Anies Baswedan, Ganjar Pranowo, Erick Thohir, Andika Perkasa, Rachmat Gobel, Syahrul Yasin Limpo
  27. DPW Nasdem Bangka Belitung: Anies Baswedan, Ganjar Pranowo, Erick Thohir, Ridwan Kamil
  28. DPW Nasdem Maluku Utara: Anies Baswedan, Ahmad Ali, Prananda Surya Paloh, Rachmat Gobel
  29. DPW Nasdem Riau: Anies Baswedan, Ganjar Pranowo, Erick Thohir, Andika Perkasa, Siti Nurbaya Bakar
  30. DPW Nasdem Bali: Ganjar Pranowo, Rachmat Gobel, Dudung Abdurachman, Anies Baswedan
  31. DPW Nasdem Bengkulu: Anies Baswedan, Ganjar Pranowo, Andika Perkasa, Ahmad Sahroni, Lestari Moerdijat
  32. DPW Nasdem DKI Jakarta: Anies Baswedan, Ahmad Sahroni, Lestari Moerdijat
  33. DPW Nasdem Sulawesi Utara: Prananda Surya Paloh, Rachmat Gobel, Syahrul Yasin Limpo, Ganjar Pranowo, Andika Perkasa, Anies Baswedan. Cawapres: Isran Noor
  34. DPW Nasdem Jawa Barat: Anies Baswedan, Andika Perkasa, Ganjar Pranowo, Erick Thohir.***
Baca Juga  PDI Perjuangan Umumkan 75 Calon di Pilkada 2020
Red/K.101

Jangan lupa, Ikuti Update Berita menarik dari kabariku.com dan klik follow akun Google News Kabariku dan Channel WhatsApp Kabariku.com

Tags: Kandidat Capres 2024Partai Nasdemrakernas Nasdem 2022
ShareSendShareSharePinTweet
ADVERTISEMENT
Post Sebelumnya

Mendagri Minta KPU Dorong Partisipasi Masyarakat dan Masif Berikan Pendidikan Politik

Post Selanjutnya

Kemah Aktivis Lintas Generasi ‘Jaga Cita-Cita Reformasi dan Keberagaman’

RelatedPosts

Ilustrasi Pilkada 2029

SIAGA 98: Pilkada Langsung dan Melalui DPRD Sama-sama Demokratis dan Konstitusional

13 Januari 2026
PDI Perjuangan mempertegas dukungan terhadap Pilkada Langsung di tengah menguatnya wacana pemilihan kepala daerah oleh DPRD. (Istimewa)

Tarik-Ulur Sistem Pemilihan, PDI Perjuangan Tegaskan Dukung Pilkada Langsung

12 Januari 2026

Kajian Online Minta Maaf dan Hapus Konten soal SBY, Andi Arief: Demokrat Tunggu Akun Lain

7 Januari 2026

Bantah SBY Dibalik Isu Ijazah Jokowi, Andi Arief Ajak Kader Demokrat Tetap Solid

5 Januari 2026

Subhan Fahmi Hadiri Pelantikan PC PMII Garut, Dorong Peran Intelektual Pemuda

2 Januari 2026
PDIP menilai wacana Pilkada lewat DPRD berpotensi memicu kemarahan publik. Andreas Hugo Pareira menegaskan hak pilih

PDIP Ingatkan Potensi Kemarahan Publik Jika Pilkada Dikembalikan ke DPRD

30 Desember 2025
Post Selanjutnya

Kemah Aktivis Lintas Generasi 'Jaga Cita-Cita Reformasi dan Keberagaman'

Temu Aktivis Lintas Generasi di Kaki Gunung Cikuray Garut

Discussion about this post

KabarTerbaru

Tak Masuk DTSEN, Lansia Tunanetra di Garut Luput dari Bansos, Yuda Puja Turnawan Turun Tangan

24 Januari 2026

Serakahnomic: Ideologi Perampokan Terorganisir atas Nama Pasar

24 Januari 2026

Pemerintah Cabut Izin 22 Pelanggar Pemanfaatan Kawasan Hutan dan 6 Perusahaan Tambang

24 Januari 2026
Menlu Sugiono memberikan keterangan usai Presiden Prabowo menghadiri WEF di Bad Ragaz, Swiss, Jumat (23/01/2026)

Usai WEF Davos, Indonesia Resmi Gabung Board of Peace untuk Perdamaian Palestina

24 Januari 2026
Potong Tumpeng HUT Megawati Soeharto Putri

Potong Tumpeng HUT Megawati di Tengah Warga Terdampak Longsor, Masyarakat Doakan Kesehatan Kesehatan Ibu Ketum

24 Januari 2026
Juru Bicara KPK, Budi Prasetyo saat dimintai keterangan soal kasus dana CSR BI. (Foto: Ainul Ghurri/Kabariku.com)

KPK Tegaskan Kasus Dugaan Korupsi CSR BI Terus Berjalan, Penahanan Tersangka Tunggu Waktu

23 Januari 2026
Warga Purnawirawan TNI AL mendatangi Gedung DPR RI meminta kepastian hukum tanah hunian di Pangkalan Jati, Depok, Jawa Barat (Foto: Istimewa)

Warga Purnawirawan TNI AL Pangkalan Jati Adukan Ketidakpastian Status Tanah ke DPR

23 Januari 2026
Eks Menpora Dito Ariotedjo usai menjalani pemeriksaan KPK. (Foto: Ainul Ghurri/Kabariku.com)

Usai Diperiksa KPK, Dito Ariotedjo Tegaskan Tak Ada Pembahasan Kuota Haji saat Lawatan ke Arab Saudi

23 Januari 2026
Mantan Menpora Dito Ariotedjo, memenuhi panggilan KPK untuk dimintai keterangan soal kuota haji. (Foto: Ainul Ghurri/Kabariku.com)

KPK Periksa Eks Menpora Dito Ariotedjo Soal Dugaan Korupsi Kuota Haji

23 Januari 2026

Kabar Terpopuler

  • Asosiasi Industri Plastik Hilir menggelar konferensi pers terkait kebijakan BMAD dan BMTP (Foto: Istimewa)

    Asosiasi Industri Plastik Hilir Soroti Dampak Kebijakan BMAD dan BMTP pada Industri Plastik Nasional

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Unggahan Sandy Harun Mengguncang Publik: Tommy Soeharto Dikabarkan Menikah dengan Artis Ida Iasha

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Momen Bermakna di Istana, Presiden Prabowo Terima Buku “Jejak Bahasa di Dunia Maya” Karya Dosen UMJ

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Immanuel Ebenezer Didakwa Pemerasan Rp6,52 Miliar: Sebuah “Tradisi” Pungutan di Kemnaker

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Mengenal Tujuh  Anak Try Sutrisno: Dari Jenderal, Dosen, hingga Psikolog di Amerika Serikat

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • KPK Benarkan Bupati Pati Sudewo Kena OTT

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Rekam Jejak Advokat hingga Wali Kota, Sayuti Abubakar Masuk Radar Ketua Alumni FHUP

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
Kabariku

Kabariku.com Terverifikasi Faktual Dewan Pers dan telah mendapatkan Sertifikat dengan nomor: 1400/DP-Verifikasi/K/VIII/2025

Kabariku

SOROTMERAHPUTIH.COM BERITAGEOTHERMAL.COM

  • Redaksi
  • Kode Etik
  • Pedoman Media Siber
  • Privacy Policy

© 2025 Kabariku.com

Tidak ada hasil
View All Result
  • Home
  • News
    • Nasional
    • Internasional
  • Catatan Komisaris
  • Kabar Istana
  • Kabar Kabinet
  • Kabar Daerah
  • Dwi Warna
  • Hukum
  • Politik
  • Lainnya
    • Opini
    • Artikel
    • Seni Budaya
    • Kabar Peristiwa
    • Pendidikan
    • Teknologi
    • Ekonomi
    • Kesehatan
    • Olahraga
    • Hiburan
    • Pariwisata
    • Bisnis
    • Profile
    • Pembangunan

© 2025 Kabariku.com