• Redaksi
  • Kode Etik
  • Pedoman Media Siber
  • Privacy Policy
Rabu, Juli 2, 2025
Kabariku
Advertisement
  • Beranda
  • Berita
    • Nasional
    • Daerah
  • Kabar Presiden
  • Kabar Pemilu
  • Dwi Warna
  • Hukum
  • Ekonomi
  • Politik
  • Hiburan
  • Teknologi
  • Opini
    • Artikel
    • Edukasi
    • Profile
    • Sastra
Tidak ada hasil
View All Result
Kabariku
  • Beranda
  • Berita
    • Nasional
    • Daerah
  • Kabar Presiden
  • Kabar Pemilu
  • Dwi Warna
  • Hukum
  • Ekonomi
  • Politik
  • Hiburan
  • Teknologi
  • Opini
    • Artikel
    • Edukasi
    • Profile
    • Sastra
Tidak ada hasil
View All Result
Kabariku
Tidak ada hasil
View All Result
  • Beranda
  • Berita
  • Kabar Presiden
  • Kabar Pemilu
  • Dwi Warna
  • Hukum
  • Ekonomi
  • Politik
  • Hiburan
  • Teknologi
  • Opini
Home Berita

Gus Farkhan, Figur Muda yang Didukung untuk Pimpin Bidang Kerukunan Beragama Gantikan Gus Miftah

Redaksi oleh Redaksi
7 Desember 2024
di Berita
A A
0
ShareSendShare ShareShare

Jakarta, Kabariku- Polemik yang menyertai pengunduran diri Gus Miftah dari jabatan utusan khusus presiden untuk Bidang Kerukunan Beragama dan Pembinaan Sarana Keagamaan telah membuka ruang bagi munculnya nama-nama baru.

Salah satu yang paling banyak diperbincangkan adalah Gus Farkhan Evendi, seorang tokoh muda yang dikenal dekat dengan para ulama dan memiliki rekam jejak yang bersih.

Advertisement. Scroll to continue reading.

Dukungan terhadap Gus Farkhan semakin menguat pasca kontroversi yang menimpa pendahulunya. Banyak pihak menilai bahwa Gus Farkhan memiliki sejumlah kualitas yang dibutuhkan untuk memimpin Bidang Kerukunan Beragama dan Pembinaan Sarana Keagamaan.

RelatedPosts

Sekolah Rakyat Gunakan AI untuk Pemetaan Talenta Siswa, Mulai Beroperasi 14 Juli

HUT Bhayangkara ke-79 Digelar di Monas, Sederet Jalan Ini Akan Ditutup 1 Juli 2025 Mulai Pagi

Viral Pasien BPJS Meninggal Dunia di RSUD Cibabat, Diduga Lambatnya Penanganan

KH. Azis Asyaubari seorang tokoh muda dari Pesantren Ciwedus Garut mendukung Gus Farkhan untuk menggantikan posisi Gus Miftah di Bidang Kerukunan Beragama dan Pembinaan Sarana Keagamaan.

Menurutnya, Gus Farkhan seorang tokoh muda yang mempunyai kedekatan dengan para ulama dan tokoh lintas agama.

“Gus Farkhan dikenal dekat dengan almarhum Gus Dur dan tokoh bangsa lainnya. Beliau pernah menjabat sebagai staf khusus menpora. Pribadi yang jujur, bersih dan dekat dengan semua kalangan,” jelas Gus Azis, dikutip Sabtu (07/12/2024).

Dukungan lain juga datang dari Ketum IPGN Teguh Amanuloh. Menurutnya, Gus Farhan merupakan sosok muda yang punya adab tinggi dan terus bekerja untuk mempersatukan umat.

“Menurut hemat saya, Gus Farkhan faham kondisi kebangsaan, urusan keilmuan dari ilmu politik, ilmu gerakan, ilmu agama, sudah tahu semua tidak diragukan lagi,” ujarnya.

Baca Juga  Menteri Hak Asasi Manusia, Natalius Pigai Mulai Petakan Tim untuk Berantas TPPO

Ia juga menyebut Gus Farkhan Evendi juga mempunyai kedekatan dengan ulama dan tokoh lintas agama.

“Gus Farkhan dikenal memiliki hubungan yang baik dengan berbagai kalangan, baik di kalangan ulama maupun tokoh lintas agama. Hal ini menunjukkan kemampuannya untuk membangun konsensus dan menjalin kerjasama,” sambungnya.

Selain itu, tokoh muda Jawa Barat ini juga menyebut bahwa Gus Farkhan mempunyai pengalaman organisasi yang baik.

“Selain sebagai mantan staf khusus menpora, Gus Farkhan memiliki pengalaman yang kaya dalam bidang organisasi dan kepemimpinan. Ia juga aktif dalam berbagai kegiatan sosial dan Kemasyarakatan,” ucapnya.

Gus Farkhan kerap dipuji karena integritas dan kejujurannya. Hal ini menjadikannya sosok yang dipercaya oleh banyak pihak.

Gus Farkhan juga memiliki visi yang komprehensif tentang pengembangan agama di Indonesia. Ia dinilai mampu menyinergikan antara nilai-nilai agama dengan perkembangan zaman.

“Gus Farkhan adalah sosok yang tepat untuk memimpin Bidang Kerukunan Beragama dan Pembinaan Sarana Keagamaan. Beliau memiliki kemampuan untuk menyatukan umat dan membawa perubahan positif bagi bangsa,” sambungnya.

Dukungan juga datang dari Gus Ulil Albab Pengasuh Pondok Azzahra II Kendal, yang menyebut Gus Farkhan sosok gigih dan sederhana.

“Beliau pribadi yang sederhana dan gigih dalam merajut silaturahmi dan persahabatan dari banyak kalangan,” ujarnya.

Sementara itu, KH. Ali Zubaidi Pengasuh Ponpes Mbaran Kediri mengatakan, Gus Farkhan dalam merangkai persatuan dan kerukunan umat beragama,  sangat cocok. Sebab dari dulu gemar silaturahmi kepada yang tua maupun yang muda.

“Gus Farkhan itu anak muda yang tak pernah mengeluh. Waktunya banyak dibuat untuk mikir masyarakat dan  bangsa” kata KH. Ali Zubaidi.

KH. Ali Imron Pengasuh Ponpes Al Istiqomah Bandung juga mendukung dan meminta dukungan kepada ulama-ulama sepuh  intuk mendukung Gus Farkhan memimpin Bidang Kerukunan Beragama dan Pembinaan Sarana Keagamaan.

Baca Juga  Lantik Pengurus Baru, Teuku Faisal: Pokja PWI Polres Jakarta Siap Perkuat Sinergi

“Al Imam Al- Ghazali mengatakan, memperjuangkan kebaikan Ajaran Agama dan mempunyai Kekuasaan Politik (penguasa) adalah saudara kembar. Agama adalah dasar perjuangan, sedang penguasa kekuasaan politik adalah pengawal perjuangan,” ujarnya.

Senada dengan yang lain, KH. Nur Rohman atau Gus Rohman Rajeg Tangerang juga memberi dukungan.

“Bismillah, kalau garisnya Gus Farkhan disitu Insya Allah ada jalan kemudahan dan kesuksesan merajut persatuan dan perdamaian. Mohon doanya dan dukungannya,” tegasnya.

Ustadz Hermasyah Jogja juga mendukung Gus Farkhan menggantikan Gus Miftah, menurutnya Gus Farkhan oleh banyak kalangan dikenal rendah hati, selalu senyum, dan gampang menolong orang lain.

Selain dukungan dari tokoh agama dan masyarakat, sejumlah organisasi pemuda juga menyatakan dukungannya terhadap Gus Farkhan. Mereka menilai bahwa Gus Farkhan adalah representasi dari generasi muda yang memiliki semangat untuk membangun bangsa.

“Kami berharap Gus Farkhan dapat memberikan kontribusi yang signifikan bagi pengembangan agama di Indonesia,” ujar Ketum IPGN.

Munculnya nama Gus Farkhan sebagai calon pengganti Gus Miftah menunjukkan bahwa masyarakat menginginkan sosok pemimpin yang memiliki integritas, kapabilitas, dan visi yang jelas.

Kehadiran Gus Farkhan diharapkan dapat membawa angin segar bagi bidang keagamaan di Indonesia.***

Red/K.103

Jangan lupa, Ikuti Update Berita menarik dari kabariku.com dan klik follow akun Google News Kabariku dan Channel WhatsApp Kabariku.com

Tags: Gantikan Gus MiftahGus FarkhanPesantren Ciwedus GarutPondok Azzahra II Kendal
ShareSendShareSharePinTweet
ADVERTISEMENT
Post Sebelumnya

Presiden Prabowo Tanggapi Pengunduran Diri Gus Miftah dari Jabatan Utusan Khusus Presiden

Post Selanjutnya

Menkomdigi Apresiasi Peran Media, Pilkada 2024 Berjalan Damai

RelatedPosts

Sekolah Rakyat Gunakan AI untuk Pemetaan Talenta Siswa, Mulai Beroperasi 14 Juli

1 Juli 2025

HUT Bhayangkara ke-79 Digelar di Monas, Sederet Jalan Ini Akan Ditutup 1 Juli 2025 Mulai Pagi

30 Juni 2025

Viral Pasien BPJS Meninggal Dunia di RSUD Cibabat, Diduga Lambatnya Penanganan

30 Juni 2025

Seskab Teddy: Sekolah Rakyat Dirancang Presiden untuk Masa Depan Anak Bangsa

30 Juni 2025

Saksi Sejarah dari Bandung: Seruan Melawan Lupa dan Penuntasan Tragedi Kemanusiaan Mei 1998

29 Juni 2025

Peringati Bulan Bung Karno, PAC PDIP Kecamatan Karang Tengah Gelar Aksi Donor Darah

29 Juni 2025
Post Selanjutnya

Menkomdigi Apresiasi Peran Media, Pilkada 2024 Berjalan Damai

Denny Indrayana Memperjuangkan Suara Rakyat Pemilihan Walikota Banjarbaru

Discussion about this post

KabarTerbaru

DNIKS Dukung Porturin Sukseskan Ajang Olahraga Tunarungu Asia Tenggara 2025 di Jakarta

1 Juli 2025

Koruptor Berlari, Hukum Tertatih

1 Juli 2025

Eks Sekretaris MA Nurhadi Kembali Ditangkap KPK Terkait TPPU

1 Juli 2025

Sekolah Rakyat Gunakan AI untuk Pemetaan Talenta Siswa, Mulai Beroperasi 14 Juli

1 Juli 2025

KPK Dalami Kasus EDC Bank BRI Senilai Rp2,1 Triliun, 13 Orang Dicekal Usai Penggeledahan di Dua Tempat

30 Juni 2025

HUT Bhayangkara ke-79 Digelar di Monas, Sederet Jalan Ini Akan Ditutup 1 Juli 2025 Mulai Pagi

30 Juni 2025
Muhammad Lukman Ihsanuddin

Putusan MK dan Pertanyaan Besar yang Mengiringinya

30 Juni 2025

Viral Pasien BPJS Meninggal Dunia di RSUD Cibabat, Diduga Lambatnya Penanganan

30 Juni 2025

Seskab Teddy: Sekolah Rakyat Dirancang Presiden untuk Masa Depan Anak Bangsa

30 Juni 2025

Kabar Terpopuler

  • Bu Guru Salsa yang viral, kini bahagia menjadi istri seorang PNS

    Bu Guru Salsa yang Viral karena Video Syur, Kini Bahagia Dinikahi Duda PNS

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Viral Pasien BPJS Meninggal Dunia di RSUD Cibabat, Diduga Lambatnya Penanganan

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • HUT Bhayangkara ke-79 Digelar di Monas, Sederet Jalan Ini Akan Ditutup 1 Juli 2025 Mulai Pagi

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Pelantikan KADIN Garut Periode 2025-2030: Momentum Etika Hukum Memimpin Ekonomi Lokal

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Longsor di Cilawu, Lalu Lintas Garut-Tasik via Singaparna Dialihkan ke Jalur Malangbong

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Saksi Sejarah dari Bandung: Seruan Melawan Lupa dan Penuntasan Tragedi Kemanusiaan Mei 1998

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Kapolri Promosikan AKBP Wirdhanto Hadicaksono jadi Dirreskrimsus Polda DIY, Berikut Profil Singkatnya

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
[sbtt-tiktok feed=1]
Kabariku

Kabariku adalah media online yang menyajikan berita-berita dan informasi yang beragam serta mendalam. Kabariku hadir memberi manfaat lebih

  • Redaksi
  • Kode Etik
  • Pedoman Media Siber
  • Privacy Policy

© 2024 Kabariku - partner by Sorot Merah Putih.

Tidak ada hasil
View All Result
  • Beranda
  • Berita
    • Nasional
    • Daerah
  • Kabar Presiden
  • Kabar Pemilu
  • Dwi Warna
  • Hukum
  • Ekonomi
  • Politik
  • Hiburan
  • Teknologi
  • Opini
    • Artikel
    • Edukasi
    • Profile
    • Sastra

© 2024 Kabariku - partner by Sorot Merah Putih.