Jakarta, Kabariku – Indonesia menyatakan kesiapannya untuk berkontribusi dalam pengiriman Pasukan Penjaga Perdamaian (Peace Keeping Forces) di Gaza, Palestina. Hal itu disampaikan Menteri Luar Negeri (Menlu) Sugiono saat ditemui di Kementerian Luar Negeri RI, Jakarta, Rabu (5/11/2025).
Menlu Sugiono menjelaskan, kesiapan Indonesia tersebut disampaikannya dalam Pertemuan Tingkat Menteri mengenai Palestina yang digelar di Istanbul, Turki, Senin (3/11/2025). Dalam pertemuan yang termasuk agenda Kelompok New York itu, Indonesia menegaskan akan mengirimkan pasukan jika sudah ada mandat dari Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB).
“Kita menyampaikan Indonesia siap berkontribusi dalam proses peacekeeping ini, tentu saja hal-hal yang sifatnya detail implementasi. Kemudian modalitas dan yang pasti mandat resmi PBB yang imparsial, sesuai dengan apa yang menjadi semangat dari proses perdamaian itu,” kata Menlu Sugiono kepada wartawan di Gedung Pancasila.
Menurut Menlu, terdapat kemungkinan Indonesia akan mengirim pasukan baru di luar kontingen yang saat ini sudah mendapatkan mandat dari Dewan Keamanan PBB. “Kita belum membahas sampai mekanisme detail itu, tapi dalam pandangan saya mungkin kita akan mempersiapkan pasukan yang lain, yang baru,” ucapnya.
Menlu Sugiono menegaskan bahwa Indonesia menunggu adanya mandat yang jelas dari PBB sebelum menempatkan pasukan penjaga perdamaian di Gaza. Mandat tersebut, kata dia, harus bersifat imparsial dan difokuskan pada misi menjaga perdamaian.
Pada kesempatan itu, Menlu Sugiono juga menyampaikan keprihatinannya terhadap tindak kekerasan dan serangan yang masih dilakukan Israel ke wilayah Gaza. “Menurut catatan kita sampai tanggal 29 Oktober kemarin mencapai 200 sekian jiwa yang meninggal dan hampir 600 yang terluka,” ujarnya.
Ia menambahkan, Indonesia juga telah menyampaikan keprihatinan tersebut kepada negara-negara yang memiliki hubungan langsung dengan pihak terkait. “Kita juga menyampaikan kepada negara-negara yang hadir yang memiliki kontak langsung tentang concern ini dan mengharapkan agar semua pihak bisa sama-sama menahan ini,” kata Menlu Sugiono.
Jangan lupa, Ikuti Update Berita menarik dari kabariku.com dan klik follow akun Google News Kabariku dan Channel WhatsApp Kabariku.com



















Discussion about this post