KABARIKU – Setelah Novel Baswedan dinyatakan positif Covid-19, kini istri dan empat putranya pun dinyatakan sama.
Rina Emilda, istri penyidik KPK Novel Baswedan, dinyatakan positif setelah menjalani tes swab mandiri.
“Istri saya positif juga,” kata Novel, Selasa (1/9/2020).
Sebelum istrinya, empat putra Novel Baswaden juga dinyatakan positif Covid-19. Hanya satu putranya yang negatif.
Novel mengatakan, seperti juga dirinya, istri dan keempat putranya tak mengalami gejala apa pun.
“Semua tanpa gejala, dan merasa sehat,” ungkap Novel.
Novel dan keluarga kini menjalani isolasi mandiri di rumah dengan dipantau petugas dari Puskesmas Kelapa Gading.
Diberitakan, Novel mengumumkan dirinya positif Covid-19 pada Jumat 28 Agustus 2020 lalu. Selain Novel, sejumlah pegawai KPK juga dinyatakan positif Covid-19. Hingga Selasa (1/9/2020) total pegawai di lingkungan KPK yang positif Covid-19 sebanyak 23 orang.
Atas kejadian tersebut, KPK mengambil kebijakan work from home bagi para pegawainya sejak Senin 31 Agustus sampai Rabu 2 September. Dalam waktu tersebut, dilakukan penyemprotan di seluruh gedung KPK, termasuk ruang tahanan. (Ref)
Jangan lupa, Ikuti Update Berita menarik dari kabariku.com dan klik follow akun Google News Kabariku dan Channel WhatsApp Kabariku.com
Discussion about this post