Ziarah ke Makam Istri Tokoh PDIP di Tapanuli, Jokowi Sempat Tanya Gelar Batak untuk Dirinya

Presiden RI Joko Widodo berdoa di makam Riama Ganda Purba Nababan, istri dari tokoh PDIP Putra Nababan, Selasa (30/7/2019) pagi. (Foto: Dok. Putra Nababan)

 

KABARIKU – Presiden Jokowi dan Ibu Negara Iriana, sempat ziarah ke makam Riama Ganda Purba Nababan dalam kunjungannya di Tapanuli Utara, Selasa (30/7/2019) pagi. Almarhum Riama adalah istri dari Panda Nababan, salah satu tokoh PDIP yang cukup lama menjadi anggota DPR RI dan tokoh jurnalis dengan berbagai penghargaan, di antaranya Adinegoro pada 1976.

Jokowi beserta rombongan, termasuk sejumlah menteri, tiba di makam yang terletak di areal rumah keluarga Nababan Jl. Singamangaraja, Siborongborong, Tapanuli Utara sekitar pukul 07.22. Keluarga Nababan yang sudah menunggu, langsung menyambutnya. Hadir juga saat itu Putra Nababan, putra Panda Nababan yang kini meneruskan jejak ayahnya menjadi anggota DPR RI dari PDIP.

Usai berdoa, Putra Nababan sempat menjelaskan mengenai gelar Batak yang disandang Almarhumah.

“Almarhumah gelarnya Ompung Aubriel Boru. Ompung boru itu artinya nenek, Aubriel itu cucu pertama beliau. Pak Panda itu gelarnya Ompung Aubriel doli,” kata Putra.

Presiden.mengangguk-angguk dan kemudian bertanya, “Kalau saya orang Batak, gelarnya apa?”

Putra menjawab, “Ompung Ethes Doli dan Ibu Negara adalah Ompung Ethes Boru.”

Presiden tersenyum. Ia pun beberapa kali mengucapkan gelar yang disebutkan Putra.

Putra menyampaikan ucapan terima kasih atas kunjungan Presiden tersebut.

“Terima kasih banyak Pak Jokowi dan Ibu telah datang ziarah dan berdoa di makam Ibu saya dan mengunjungi rumah keluarga Nababan di tengah kesibukan kunjungan kerja di Tanah Batak. Selamat bertugas dan tetap sehat, kami bangga sama Bapak,” tulis Putra dalam media sosial. (Ref)

Tinggalkan Balasan