Jakarta, Kabariku- Majelis Pimpinan Nasional (MPN) Pemuda Pancasila pada Peringatan Idul Adha 1444 H melaksanakan penyembelihan hewan qurban di Sekretariat MPN Pemuda Pancasila Jalan Teuku Cik Ditiro Jakarta Pusat.
Kegiatan penyembelihan hewan qurban sebanyak 3 ekor sapi dan 6 ekor kambing digawangi oleh Bidang Keagamaan dan Kerohanian MPN Pemuda Pancasila dilaksanakan pada hari Sabtu (1/7/2023).

Acara dipimpin langsung oleh H. Arif Rahman SH Sekjen MPN Pemuda Pancasila didampingi oleh Ketua Bidang Keagamaan dan Kerohanian KH Ibrahim Chaniago, Yahya Abdul Habib Ketua Kaderisasi, Willy Danantyo Wasekjen P2W Kalimantan, Irwansyah Ketua P2W Indo Timur, H. Zairin Ketua Badan Seni dan Budaya serta unsur pengurus lainnya.
Pada kesempatan itu, H. Arif Rahman selaku Sekjen MPN Pemuda Pancasila menyampaikan, dengan Qurban Idul Adha tahun ini berharap ridho Allah SWT dan keikhlasan sebagai umat Islam.
“Semoga Alloh SWT selalu melindungi kita dan memberikan kekuatan Ketakwaan sebagai hamba-Nya, dimana keikhlasan kita sebagai umat Islam untuk berbagi dan terus berbuat baik di tengah masyarakat,” katanya.
H. Arif menjelaskan daging Qurban yang telah dipotong akan didistribusikan ke pondok pesantren dan yayasan yatim piatu.
“Qurban ini akan didistribusikan ke Jabodetabek, melalui jaringan Pemuda Pancasila, beberapa rumah yatim dan pesantren serta masyarakat,” tutupnya.***
Red/K.101
Jangan lupa, Ikuti Update Berita menarik dari kabariku.com dan klik follow akun Google News Kabariku dan Channel WhatsApp Kabariku.com
Discussion about this post