Kabariku– Sekjend Forum Nasional (Fornas) Bhinneka Tunggal Ika, Dr. Taufan Hunneman mengungkapkan, Sudahi disharmonissi ditubuh TNI lantaran tidak ada masalah yang subtantif.
“Baiknya isu disharmonis di tubuh TNI disudahi saja sebab baik dari Panglima TNI maupun dari Kasad TNI juga melihat tidak ada masalah yang subtantif bahkan menganggap hal yg biasa sebagai dinamika,” kata Dr. Taufan. Jum’at (9/9/2022).
Melihat pernyataan, menurutnya, ini menunjukkan TNI semakin dewasa dan profesional sebab mampu berdinamika dan tidak menimbulkan gejolak apapun dalam tubuh TNI.
“Malah terlihat langgam Panglima TNI dan Kasad seperti saling melengkapi satu sama lain,” ujarnya.
Sekjend Fornas melihat kedewasaan dalam tubuh TNI ini adalah buah-buah dari kerja keras TNI dalam mewujudkan profesionalisme dan menunjukkan keteladanan.
“Tentunya dengan kemampuan menjaga dinamika , perbedaan pandangan namun tetap solid sebagai contoh pengelolaan manajemen konflik yang sangat baik,” ujarnya.
Selain itu, Dr. Taufan Hunneman meminta agar semua komponen anak bangsa bersama menghadapi persoalan global yang dihadapi bangsa-bangsa dengan multicomplex.
“Karena persoalan yang tidak menutup kemungkinan berdampak kepada kita,” katanya.
Menurutnya, Dibutuhkan satu kerjasama seluruh komponen anak bangsa untuk menjaga persatuan dan kesatuan agar bangsa ini bisa keluar dri berbagai persoalan dan mampu menghadapi resesi global.
Disamping itu Sekjend Fornas mengungkapkan variabel harmonisasi sangat signifikan menjadi kekuatan kolektif bangsa.
“Untuk membawa bangsa ini mencapai tujuan nasionalnya dalam konteks itu maka perlu satu kesadaran bersama memaknai setiap narasi untuk memberikan energi positif bagi bangsa ini,” Dr. Taufan Hunneman menutup.***
Red/K.101
BACA juga berita menarik lainnya KLIK disini
Jangan lupa, Ikuti Update Berita menarik dari kabariku.com dan klik follow akun Google News Kabariku dan Channel WhatsApp Kabariku.com
Discussion about this post