KABARIKU – Jaringan Aktivis Pro Demokrasi (ProDEM) memulai pelaksanaan Kongres VII di Gedung Joeang 45, Menteng, Jakarta, Sabtu siang (14/3/2020).
Kongres yang digelar dua hari (Sabtu-Minggu) tersebut, dihadiri oleh seluruh Senator ProDEM dari berbagai lintas generasi. Acara dimulai dengan registrasi peserta kongres dilanjutkan kemudian dengan pandangan umum senator.
Pandangan umum senator diisi oleh mantan Ketua Majelis, Kewilayahan, dan pandangan umum tokoh.
Pada hari kedua, Minggu (15/3/2020), Kongres rencananya akan membentuk panitia 9, paparan ketertiban kongres, pembentukan komisi-komisi (sosial, politik, ekonomi, lingkungan), dan pemilihan Ketua Majelis serta Sekjen Majelis.
Kongres mengambil tema Kembali ke Khittah ProDEM, “Marilah Kita Mendoa Indonesia Bahagia”. (Den)