Presiden Jokowi Lantik Menpora, Kepala BNPT dan Wakil Ketua MA pada Rabu (3/4) Sore, Ini Nama-nama yang Dilantik

Presiden RI Joko Widodo

Jakarta , Kabariku-  Presiden Jokowi (Joko Widodo) akan melantik tiga pejabat negara sekaligus pada Senin (3/4/2023) nanti sore.

Tiga pejabat yang dilantik tersebut adalah Menteri Pemuda Olahraga (Menpora), Kepala Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) dan Wakil Ketua Mahkamah Agung (MA).

Deputi Bidang Protokol, Pers dan Media, Sekretariat Presiden Bey Machmudin membenarkan hal itu.

Bey mengatakan, Presiden Jokowi akan melantik Menpora, Kepala BNPT dan Ketua Mahkamah Agung pada sore nanti.

Meskipun Bey tak menjelaskan nama-nama yang akan dilantik, namun di luar sudah beredar informasi mengenai sosok nama -nama yang akan dilantik.

Nama yang muncul yaitu, untuk Menpora adalah Dito Ariotedjo, untuk Kepala BNPT Komjen Pol Rycko Amelza Daniel dan untuk Wakil Ketua MA adalah Hakim Agung Sunarto.

Dito Ariotedjo

Dito Ariotedjo disebut-sebut akan menggantikan Zainudin Amali yang kini fokus di PSSI sejak 9 Maret 2023.

Dito merupakan Ketua Umum DPP Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI) periode 2017-2022, organisasi kepemudaan yang berada di bawah Partai Golkar.

Ia lahir di Jakarta, 25 September 1990.

Dito juga pemilik klub basket RANS PIK Basketball bersama Raffi Ahmad dan Rudy Salim. Ia juga pemilik RANS Nusantara FC, klub sepakbola Liga 1.

Dito tercatat pernah pernah menjadi Chef de Mission kontingen Indonesia ke Youth Olympic 2018 Argentina dan menjadi pengurus Ikatan Sport Sepeda Indonesia (ISSI) DKI Jakarta.

Di sela-sela kesibukannya sebagai pengusaha, Dito juga menjadi tim ahli Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Indonesia sejak 2022 lalu.

Komjen Pol. Rycko Amelza

Komjen Pol. Rycko Amelza menjadi Kepala Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) menggantikan Komjen Pol. Boy Rafli Amar yang memasuki masa pensiun.

Rycko adalah lulusan Akademi Kepolisian 1988 dengan meraih predikat lulusan terbaik.

Ia lahir di Bogor, 14 Agustus 1966 dan berpengalaman dalam bidang reserse.

Rycko pernah menjadi Kapolres Metro Jakarta Utara pada 2008.

Kemudian 2009, terpilih menjadi ajudan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) pada periode kedua pemerintahan SBY.

Selanjutnya Rycko menjabat Wakapolda Jawa Barat pada 2013, Kepala Sekolah Tinggi Ilmu Kepolsian (STIK) Lemdikpol pada 2014, Kapolda Sumatera Utara pada 2016, Gubernur Akpol pada 2017, Kapolda Jawa Tengah pada 2019, Kepala Baintelkam Polri 2020 dan Kepala Lemdiklat Polri 2021. Di bidang terorisme, Rycko pernah tergabung dalam tim Badan Reserse Kriminal (Bareskrim) Polri yang mengamankan teroris Dr Azahari dan kelompoknya di kota Batu, Malang pada 9 November 2005.

Hakim Agung Sunarto

Hakim Agung Sunarto akan dilantik Presiden Joko Widodo (Jokowi) menjadi Wakil Ketua Mahkamah Agung (MA) bidang Yudisial sore ini.

Hakim Agung Sunarto terpilih menjadi Ketua MA dari hasil pemilihan pada 7 Februari 2023 lalu.

Saat itu Hakim Agung Sunarto mengantongi suara terbanyak yakni 27 suara.

Itulah tiga pejabat negara yang akan dilantik Presiden Jokowi pada Senin sore nanti. (8)

Red/K-1001

Tinggalkan Balasan