Bogor, Kabariku– Eksekutif Liga Mahasiswa Nasional Untuk Demokrasi Bogor (LMND EK- BOGOR) menggelar aksi di DPRD Kota Bogor dengan menyerukan penolakan kenaikan BBM bersubsidi, pada hari Senin (5/9/2022).
Yoga, Koordinator La[angan (Korlap) aksi mengatakan, Sejak wacana ini dimunculkan sampai pada penetapannya, LMND Bogor selalu mencoba memberikan respon dengan menggalang solidaritas dari berbagai elemen, sebagaimana yang disampaikan Rizki ketua LMND Bogor.
“Kita akan melakukan aksi lagi. Tentunya kita akan memulainya dengan mengajak semua elemen masyarakat, mahasiswa, untuk ikut bersama-sama membangun gerakan penolakan kenaikan harga BBM,” kata Yoga usai aksi.
Ketua LMND Bogor menambahkan, LMND Bogor berharap gerakan penolakan kenaikan harga BBM bersubsidi ini terus ada dan tidak tercerai-berai.
“Kami mengusahakan untuk mengajak lapisan masyarakat yang lain agar kiranya sampai pada tuntutan yakni mencabut kebijakan tersebut,” cetusnya.
Dengan adanya instruksi Eksekutif Nasional LMND, maka LMND Bogor secara tegas menolak atau menuntut untuk mencabut kebijakan kenaikan harga BBM.
“LMND akan terus membangun dan ikut mengkonsolidasikan gerakan agar gelombang penolakan kenaikan BBM semakin meluas,” Rizki menutup.***
Red/K.101
BACA juga berita menarik lainnya KLIK disini
Jangan lupa, Ikuti Update Berita menarik dari kabariku.com dan klik follow akun Google News Kabariku dan Channel WhatsApp Kabariku.com
Discussion about this post